Tuesday, November 23, 2010

[Coretan] My first dive.... penyelaman pertamaku ....^_^

Kali ini saya ingin sharing tentang pengalaman pertama diving/menyelam saya… siapa tahu bisa membuat emak2 yang lain tertarik untuk mencoba olahraga air yang satu ini.
Awalnya tidak terpikir oleh saya selama ini untuk jadi hobby sama olah raga ini, kebetulan saja waktu dan tempatnya yang pas.

Kami bertempat tinggal di kota Tanjung Redeb Berau Kalimantan Timur, ya sebuah kota kecil tanpa mall dan minim hiburan. Setiap liburan ada satu tempat yang selalu kami tuju yaitu Pulau Derawan. Menurut cerita Pulau ini terkenal sampai mancanegara loh hmmm saya yang orang Indonesia saja baru tahu, katanya sih surganya para diver. Pulau Derawan dapat ditempuh dari Tanjung Redeb melalui jalur darat selama 60 menit lalu disambung dengan speedboat selama 15 menit, tapi bisa juga langsung memakai speed boat dari Tanjung Redeb selama 2.5 jam.
Diving pertama saya cukup bikin deg-degan.. hanya modal nekad dan alat-alat diving sewaan. Peralatan yang biasa digunakan untuk diving ini diantaranya :
1.    wet suit
2.    masker & snorkel
3.    sarung tangan
4.    fin
5.    timah & weight belt
6.    BCD, regulator & tabung selam



Diving pertama ini saya bersama salah satu istri teman hubby (D) dan bosnya hubby (Pak G), kita bertiga sama2 baru pertama kali diving. Hmm kalau mau diving jangan lupa ya untuk latihan snorkeling dulu untuk melatih bernafas lewat mulut dan membiasakan diri di air.
Saat pertama memakai wetsuit duh pakenya setengah mati…ketat bo… waktu saya minta yang longgar ternyata harusnya memang seperti itu…. Jadi gak PD keluar dari ruang  ganti berasa kaya lontong *bletek-bletek* hehe Sebelum diving karena pemula kami melakukan pelatihan sebentar (teori-teori dasar diving).

Semua perlengkapan standarnya sudah saya pakai nah untuk tabung selam dipakai saat akan masuk ke dalam air…pas dipake.huaaaaaaaaaaaaaa beraddddddd bangedddd…. Sampai saya hampir terguling tapi alhamdulillah bbrp pelatih ada yang memegangi tabung oksigen saya… Rasa berat itu tidak bertahan lama ko, setelah masuk ke dalam air sudah tidak terasa berat lagi…
Saat masuk kedalaman 3m saya merasakan tenggorokan seperti terbakar dan kering sekali …rasanya ingin melepas regulator dan bernafas di udara bebas, mata pun terasa pedih padahal saat snorkeling saya tidak merasakan itu… arus air laut juga membuat saya terombang-ambing berputar-putar di dalam air dan badan tidak pernah merasa seimbang. Oiya saat kita diving wajib ditemani Buddy (istilahnya itu), beruntunglah saya Pak Darma (buddy) sangat sabar melatih dan membimbing saya. Saat masuk ke kedalam 5m kembali sya tidak merasakan nyaman padahal pemandangan di bawah laut itu sangat indah sekali tapi karena saya tidak bisa mengontrol gerakan jadinya tidak konsen melihat pemandangan itu. Saat bergerak Pak Darma selalu membimbing dan memegangi saya lalu menyusuh saya berpegangan di karang. Sampai akhirnya kami bertiga berada dalam 1 pegangan karang dan ternyata Pak Darma memberikan isyarat untuk ambil foto langsung deh action *dalam air pun tetep narsis walau tegang*hehe

1...2...3...action ... (foto2 lainnya ada disini)


Setelah beberapa menit kami berada dalam air tiba-tiba Pak Darma membimbing kami satu-satu untuk kembali naik perlahan, saat itu saya tinggal sendirian berpegangan pada karang di kedalaman 7m. Celingak-celinguk dengan suhu air yang dingin (semakin dalam semakin dingin) belum lagi pemandangan jangkar yang sudah berkarat dan berkarang  (seperti di film titanic itu loh) makin membuat suasana mencekam. Lihat ke kanan ikan dan karang, ke kiri ikan dan karang, ke atas air., ke bawah pasir., belakang gak ada orang....... huaaaa sudah mulai panik..sampai terpikir masa sih ditinggal beneran, mau bergerak sendiri gak berani takut terbawa arus. Dengan kondisi yang mencekam itu tiba-tiba ada yang memegang pundak dari belakang dan reflex saya memukul ke arah asa; tersebut.. huhuhu ternyata itu Pak Darma yang akan mengajak saya naik ke atas ….hehe *maaf pak*

Saat sampai kembali di kedalaman 3 m akhirnya kami bertiga berpegangan tangan dan diberi isyarat untuk naik bersama ke permukaan, tapi tiba-tiba regulatornya D lepas lalu malah membuka masker dan panic meronta-ronta di dalam air. Saya dan Pak G pun tidak luput dari tendangan dan pukulannya karena panic, Pak Darma dengan sigap langsung membawa D ke permukaan, tinggallah saya dan Pak G yang berpegangan tangan dengan bingung akan bertindak apa, mau naik sendiri tidak berani jadinya kami terombang-ambing terbawa arus. Syukur alhamdulillah tidak sampai 3 menit Pak Darma datang kembali untuk membimbing kami ke permukaan.

Pengalaman yang menakjubkan walalupun tegang tidak membuat saya trauma, menurut hubby ternyata saya sampai 40 menit di dalam air *benar2 tidak terasa*. Ya saya sama sekali tidak kapok dan terus mencobanya kembali dan menjadi ketagihan.

Saat selesai diving tiba-tiba D bertanya pada saya “Jul, tadi aneh deh waktu pegangan ma karang ko suhu airnya tiba-tiba hangat ya padahal kan itu dah dalem”
Jadi ingat saat itu saya kebelet pipis… hehehehe
“maaf, itu saya pipis gak tahan.”
“huaaaaaaa kurang ajar…”
Hihi kirain gak akan terasa makanya saya diam saja lagian mau ngomong permisi di dalam air juga repot hehe

Saat regulator D lepas harusnya bisa memasangnya kembali *pelajaran ini saya dapat setelah akhirnya mengikuti sertifikasi diving* tapi D panic dan malah membuka masker.. itu kesalahan yang sangat fatal !!! Beruntung terjadi pada kedalaman 2m jadi bisa langsung dievakuasi ke permukaan dan oleh karena itu mengapa kita harus selalu didampingi buddy jika akan diving/menyelam..

Tips dari saya sebagai pemula untuk pertama kali diving
1.    Kuatkan niat dan keberanian
2.    Jangan panic
3.    Jangan lupa minum air putih yang banyak sebelum masuk ke dalam air
4.    Bekali diri dengan ilmu menyelam (nah ini yang bener) jangan asal nyemplung

FYI untuk sekali diving biaya yang dikeluarkan Rp. 450.000,-  ini sudah termsuk sewa peralatan selam full dan fee buddy. Tapi ini termasuk mahal karena kami menggunakan jasa tersebut di sebuah resort, di tempat yang lain bisa setengahnya.


Note : karena saya masih pemula jika ada yang salah dari penjelasan saya di atas mohon dikoreksi ya


 

 

1 comment:

  1. serunya.
    sayang tidak bisa liat fotonya. koneksi lemot.
    dan sayang juga aku sudah pulang sebelum sempet diving di ormoc :C

    ReplyDelete